Masyarakat Kabupaten Sorong Selatan Dilatih Membuat 4 Jenis Makanan Berbahan Dasar Sagu
PBDNEWS.COM, TEMINABUAN – Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM (Disperindagkop & UKM) Kabupaten Sorong Selatan mengadakan pelatihan pembuatan makanan berbahan dasar sagu bervariasi.
Kepala Bidang Perindagkop dan UKM Sulastini Thesia, SE dalam kegiatan tersebut menghadirkan perwakilan masyarakat tiga distrik yaitu Distrik Teminabuan, Saifi, dan Seremuk guna mengikuti pelatihan pembuatan makanan berbahan dasar sagu yang di laksanakan di sentra industri kecil dan menengah Distrik Seremuk Kabupaten Sorong Selatan, Jumat (28/06/2024).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Distrik Seremuk, Maria Susances Kemesrar, S.Hut, M.Ap, Kepala Distrik Saifi, Penihas Sreffle dan Kepala Bidang Perindagkop Dan UKM Sulastini Thesia, SE dan tamu undangan.
Sebagai narasumber, Disperindagkop Kabupaten Sorong Selatan menghadirkan Nadia Susan Pattinama yang merupakan narasumber berpengalaman di bidang pengelolaan bahan sagu menjadi bahan makanan bervariasi.
Sulastini Thesia, SE Kepala Bidang Perindagkop dan UKM Kabupaten Sorong Selatan saat di jumpai sejumlah awak media usai kegiatan dirinya mengapresiasi peserta pelatihan atas keseriusan mereka dalam mengikuti materi dan praktek pembuatan 4 jenis makanan berbahan dasar sagu, seperti cendol sagu, stic keju sagu, bubur sagu, dan mie sagu yang disajikan narasumber.
Sulastini menambahkan Pemerintah Daerah menginginkan peningkatan pendapatan ekonomi dari masyarakat orang asli papua karena selama ini sagu hanya dimanfaatkan untuk pembuatan makanan lokal saja.
Oleh sebab itu kata Sulastini berharap berkaitan dengan bidang ekonomi masyarakat yang selama ini hanya mengetahui sagu sebagai makanan pokok. Setelah mengikuti pelatihan ini, masyarakat diharapkan mampu membuat bahan makanan sagu menjadi empat makanan bervariasi.
“Apabila dinas lain yang pernah melakukan pelatihan pembuatan makanan berbahan dasar sagu, untuk dapat menyampaikan informasi terkait anggota, Ibu rumah tangga yang pernah mereka latih cara pembuatan makan berbahan dasar sagu supaya kita buat pelatihan berkelanjutan,” kata Sulastini.
Sulastini menambahkan makanan-makanan olahan yang lain mungkin digabungkan agar kelompok-kelompok yang dibentuk ini berkelanjutan. “Jangan kita ambil orang baru lagi karena nanti kita memulai dari nol,” tegas Sulastini sambil berharap dirinya ingin peserta yang di lati ini bisa memproduksikan beberapa olahan makan dengan jumlah banyak sehingga bisa dipasarkan ke luar Sorong Selatan, dan luar Papua.
Sementara itu Narasumber Nadia Susan Pattinama saat di jumpai dirinya memberikan apresiasi yang sangat tinggi kepada peserta pelatihan yang mana telah berhasil menyelesaikan 4 contoh bahan makan dengan baik.
Dirinya tak lupa menitipkan pesan kepada pemerintah daerah untuk terus mengawal dan berikan bantuan dana kepada peserta didiknya, untuk dapat meningkatkan ilmunya di rumah nanti, sehingga bisa mendapatkan penghasilan tambahan dalam keluarga.