Kampanye Akbar Paslon ARUS. AFU: Atas Nama Tuhan dan Leluhur Tanah Ini Saya Bersumpah, Kami Pasti Menang

0

Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Propinsi Papua Barat Daya, Abdul Faris Umlati-Petrus Kaisiuw( ARUS) ( Foto: Isak Sorry/Pbdnews)

Loading

PBDNEWS.COM. WAISAI- Kampanye Akbar pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Papua Barat Daya, Abdul Faris Umlati- Petrus Kaisiuw Senin, 11/11/2024 dipadati Puluhan Ribu Massa pendukung

Kampanye Akbar yang digelar di Pantai WTC di hadiri oleh koalisi partai pendukung dan dihibur oleh beberapa artis lokal

Abdul Faris Umlati yang merupakan Ketua DPD Demokrat Papua Barat Daya dan juga calon Gubernur dalam orasi politiknya menegaskan kepada semua pendukung dan simpatisan bahwa tanggal 27 November 2024 pasangan ARUS pasti menang

”  Kamu yakin saja, tanggal 27 November 2024 pasangan ARUS pasti jadi gubernur dan wakil gubernur propinsi Papua barat daya. Dan dengan leluhur saya bersumpah pasti kita menang” Tegas AFU

AFU juga mengatakan pihaknya tidak bicara politik untuk menghasut orang kiri kanan, tidak duduk cerita orang punya taralaku

” Ko tidak tahu ko berdiri diatas panggung bicara kami disini, tapi kami punya tangan ini pernah bantu kau, jangan terlalu omong kosong banyak, sedikit pun juga AFU pernah bantu ko untuk jalan di lampu terang diwaktu malam” ujar AFU 

Kota Waisai dikenal dengan seribu gengset , tapi hari ini PLN ada, jadi jangan cerita omong kosong, tapi mari kita duduk yang baik untuk membawa negri ini kedepan yang lebih baik. Baik itu di Raja Ampat maupun propinsi Papua Barat Daya

Program arus kedepan yaitu, kami akan mencerdaskan anak-anak negri propinsi Papua barat daya.

” Kami akan berikan bantuan pendidikan kepada pelajar dan mahasiswa, supaya orang-orang tua tidak lagi duduk memikirkan biaya pendidikan untuk anak-anaknya dan pasangan ARUS pasti menjawab keluh kesah dari bapa ibu sekalian” ujarnya sembari menambahkan intervensi anggaran kepada dunia pendidikan kepada anak-anak di Papua Barat Daya akan kami lakukan, kita akan berusaha untuk memberikan anggaran yang cukup, agar bisa menjawab keluh kesah dari orang-orang tua terkait biaya pendidikan anak-anaknya Tegasnya

Yang kedua, yaitu kesehatan. Yakni kami akan memberikan 5 sampai 10 juta kepada anak-anak berprestasi dalam studi akhirnya dan juga untuk S2 kami akan bantu 20-25 juta untuk mereka untuk S3 kita akan merealisasikan 10 Doktor anak-anak asli Papua dalam 5 tahun.

Raja Ampat selama saya pimpin, anak-anak yang masuk tentara,polisi dan  angkatan laut sudah hampir seribu orang dan itu memang bukti, Raja Ampat memberikan keselamatan kerja bagi petani dan nelayan. Dan kami mendapatkan penghargaan itu berturut-turut selama 3 tahun. 

” Bukan program yang tidak beres yang bwa kesana kemari, baru datang bicara di Raja Ampat” pungkasnya 

Pasangan ARUS hadir untuk semua orang, kami tidak memandang suku, RAS dan agama, melainkan untuk semua masyarakat Papua Barat Daya

” Tanah Papua tanah damai, tidak boleh saling menjatuhkan satu dengan lainya. Jangan karena politik satu lupa satu, satu menyangkal satu, itu tidak boleh” Tegasnya

Kemudian yang saya mau sampaikan, jangan hanya ko pu kepentingan, kau mau bicara saya. saya mau kasih tahu orang-orang begitu tanda-tanda kalah itu.

atas nama Tuhan  dan leluhur tanah ini saya bersumpah, kami Pasangan ARUS Pasti menang tanggal 27 November 2024

About Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *