KPU RI Umumkan Perubahan Penetapan Calon Anggota KPU Sorsel
Pbdnews.com, Sorsel – Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) menetapkan 5 nama komisier KPU Kabupaten Sorong Selatan, Provinsi Papua Barat Daya periode 2023-2028.
Penetapan 5 nama itu tertuang dalam surat pengumuman yang ditandatangi Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari nomor : Nomor 75/SDM.12-PU/04/2023 tanggal 24 Juli 2023 tentang perubahan kedua atas pengumuman nomor 71/SDM.12-pu/04/2023 tentang calon anggota komisi pemilihan umum kabupaten/kota terpilih pada 25 (dua puluh lima) kabupaten/kota di 5 (lima) provinsi periode 2023-2028.
Hal itu berdasarkan Keputusan KPU Nomor 967 Tahun 2023 tentang Perubahan Kedua atas Keputusan KPU Nomor 928 Tahun 2023, tentang Penetapan Calon Anggota KPU Kabupaten/Kota Terpilih pada 25 (Dua Puluh Lima) Kabupaten/Kota di 5 (Lima) Provinsi Periode 2023 2028.
Pada pengumuman nomor 71/SDM.12-pu/04/2023 nama-nama tersebut diisi oleh;
1) Eliaser Kombado
2) Ester Homer
3) Frederika Muguri
4) Terianus Hubert Wugaje
5) Yonece Kambu
Namun pada pengumuman Nomor 75/SDM.12-PU/04/2023 diumumkan perubahan calon Anggota KPU Kabupaten Sorong Selatan, Provinsi Papua Barat Daya sebagai berikut Nama diurutkan berdasarkan abjad:
1) Eliaser Kombado
2) Ester Homer
3) Frederika Muguri
4) Yonece Kambu
5) Yulius Yarollo