Saga Supermarket Dikabarkan Terbakar, Sumber Api Berasal dari Lantai I
PBDNEWS.COM, SORONG – Kebakaran hebat landa Saga Supermarket & Dept Store yang terletak di jalan Ahmad Yani, Sorpus, Kota Sorong, Papua Barat Daya, Rabu (10/4/2024) sore tadi.
Sebanyak 2 mobil pemadam kebakaran dari Pemkot Sorong dan 6 unit mobil tanki air diperbantukan untuk memadamkan api di lokasi kejadian.
Belum diketahui penyebab pasti kebakaran supermarket terbesar di Kota Sorong tersebut. Namun api diduga berasal dari lantai dasar Supermarket.
“Kalau tadi kita datang ke lokasi, informasinya api dari lantai dasar, tapi belum tahu juga penyebabnya (kebakaran) apa. Karena tadi semua karyawan panik dan berusaha memadamkan api dengan cara manual di dalam supermarket,” ungkap seorang warga.
Hingga berita ini diturunkan petugas pemadam kebakaran dibantu karyawan supermarket dan Kepolisian masih berjibaku untuk memadamkan api.
Sementara itu, dilansir dari TEROPONGNEWS.COM (Grup media ini) Kabag OPS Polresta Sorong Kota, Kompol Indra Gunawan mengatakan bahwa peristiwa itu terjadi sekitar pukul 14.40 WIT. Di mana api diduga berasal dari lantai 1 Saga.
“Kebakaran duga akibat korsleting listrik (arus pendek listrik),”ujar Indra.