Karnaval Budaya Nusantara Mewarnai HUT Kabupaten Raja Ampat Yang Ke-21

0

Karnaval Budaya Nusantara Mewarnai HUT Kabupaten Raja Ampat Yang Ke- 21( Foto: Doni Kumuai/ Pbdnews)

Loading

PBDNEWS.COM, WAISAI- Karnaval budaya Nusantara memperingati HUT kabupaten Raja Ampat ke- 21, dilepas oleh Bupati Raja Ampat Abdul Faris Umlati, yang didampingi Ketua PKK Raja Ampat Faujia Helga Tampubolon Umlati serta unsur Forkopimda, Jumat 10/5/2024.

Sekedar diketahui HUT kabupaten Raja Ampat jatuh tanggal 09/05/2024 namun tanggal tersebut bertepatan dengan Hari Kenaikan Isa Al-masih oleh sebab itu diundurkan tanggal 11/05/2024

Kegiatan menjelang puncak HUT Raja Ampat, salah satunya, karnaval budaya yang diikuti delegasi organisasi Perangkat Daerah (OPD), Kecamatan, serta sejumlah Paguyuban maupun Ormas.

Karnaval budaya Nusantara menyambut HUT Raja Ampat ke-21 sangat semarak dengan sejumlah barisan yang mengenakan pakaian adat serta aksesoris tambahan lainnya untuk menambah nilai estetika kontingen itu. Ada pula peserta karnaval yang menampilkan aksi kesenian dan budaya lokal, diantaranya, Tari, Woor dan Suling Tambur serta tarian lainya.

Karnaval budaya Nusantara mengambil titik start di halaman kantor Bupati Raja Ampat dan finis di Pantai Waisai Torang Cinta( WTC)

Salah Satu Peserta Karnaval Budaya Nusantara saat tampil di depan Panggung utama( Foto: Ando Kumuai/ Pbdnews)

Sebagai kepala daerah saya mewakili pemerintah dan keluarga menyampaikan selamat memperingati HUT Kabupaten Raja Ampat ke-21 kepada seluruh komponen masyarakat,” ucap Bupati Abdul Faris Umlati saat melepaskan peserta karnaval budaya nusantara.

Diakhir masa jabatannya sebagai kepala daerah, ia mengajak seluruh masyarakat Raja Ampat dari Utara sampai Selatan untuk hidup saling menyayangi dan saling mengasihi. Ujarnya

Dikatakan fstival budaya nusantara ini bertujuan mempertahankan nilai-nilai budaya dari berbagai macam suku bangsa di Raja Ampat. Karna Karnaval budaya nusantara memberikan hiburan tersendiri bagi seluruh masyarakat Raja Ampat yang ada di Kota Waisai,” tutup Afu

About Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *