Ketahui DCS Anggota DPRD Kota Sorong, Cek dan Unggah Disini!

0

Komisioner KPU Kota Sorong Periode 2023- 2028. ist

Loading

PBDNEWS.COM, SORONG – KPU Kota Sorong telah menetapkan Daftar Calon Sementara (DCS), Anggota DPRD Kota Sorong dalam Pemilu 2024. Penetapan DCS tersebut dilakukan dalam pleno yang digelar di Kantor KPU Kota Sorong, Jumat (18/08/2023).

Setelah Ditetapkan terhitung hari ini 19 Agsutus 2023 sampai dengan tanggal 23 Agsutus 2023 KPU Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya resmi mengumumkan penetapan Daftar Calon Sementara (DCS) Anggota DPRD Kota Sorong untuk Pemilu 2024.

Adapun tanggapan masyarakat dapat disampaikan secara tertulis, terkait dengan pemenuhan persyaratan administrasi bakal calon anggota DPR, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota.

Masukan dan tanggapan masyarakat disertai dengan bukti identitas diri dan bukti yang relevan kepada KPU Kota Sorongmelalui: website info pemilu KPU yaitu https://infopemilu.kpu.go.id atau diserahkan langsung di kantor KPU Kota Sorong di Kota Sorong.

DCS Calon Anggota DPRD Kota Sorong dapat dilihat dan di download dibawah ini :

About Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *